TIPS CARA MENGENCANGKAN LENGAN Tangan Kencang Tanpa Gelambir. Tumpukan lemak yang membentuk struktur kulit bergelambir di lengan atas, terutama pada mereka yang baru menurunkan berat badan secara drastis, tentu akan membuat kepercayaan diri menjadi rendah. Bagaimana mengatasinya?Lihat juga Tips Cara Membentuk Perut Sixpack.
1. Latihan
Jika Anda ingin menyingkirkan lemak yang membandel di bagian lengan, maka langkah awal yang bisa Anda lakukan adalah dengan melakukan latihan aerobik atau kardio. Dua jenis latihan ini akan membantu membakar kalori dan mengurangi lemak tubuh Anda. Agar lebih efektif, cobalah untuk melakukan latihan ini selama satu jam, minimal lima hari dalam sepekan.
2. Atur diet
Dalam proses menurunkan berat badan dan menyingkirkan kelebihan lemak tubuh, penting untuk mengikuti diet sehat. Oleh sebab itu, pastikan Anda memasukkan menu sayuran segar, biji-bijian, kacang-kacangan, daging tanpa lemak, ikan dan sayur bayam dalam asupan sehari-hari.
3. Push-up
Mulailah push-up dari posisi tengkurap dan meluruskan lengan, pastikan pergelangan tangan Anda berada di bawah bahu. Kemudian tekuk siku dan turunkan tubuh Anda ke lantai, pastikan dada Anda berada dalam jarak beberapa inci dari lantai. Luruskan lengan Anda dan kembali ke posisi semula. Mulailah dengan dua set 15 repetisi dan secara bertahap tingkatkan porsi latihan push-up Anda.
4. Gunakan dumbbell
Latihan dengan dumbbell akan sangat efektif jika Anda benar-benar ingin memangkas lemak dan membentuk otot di bagian lengan atas. Caranya, berbaringlah di bangku dengan dumbbell di masing-masing tangan. Tekuk siku dan posisikan keduanya berada di samping tubuh. Kemudian luruskan lengan ke arah langit-langit dengan telapak tangan menjauh dari tubuh. Tekuk siku dan kembali ke posisi semula. Mulailah dengan melakukan 1-2 set 15 repetisi dan meningkatkan porsinya secara bertahap.
Demikian info fitness terbaru Tips Cara Mengencangkan Lengan Atas Berotot tidak ada gelambir.
Link Artikel: http://best-easy-seo.blogspot.com/2014/03/tips-cara-mengencangkan-lengan-tangan.html
Review Artikel: 100% based on 999 ratings. 999 user satisfaction.
Review Artikel: 100% based on 999 ratings. 999 user satisfaction.
No comments:
Post a Comment