Hubungan Antara Timur Pradopo Gus Dur Dan Ponari Semua Asli Jombang Dan Terkenal. Fenomenal. Mungkin itulah kata yang tepat untuk menggambarkan kemunculan nama Komjen Timur Pradopo sebagai profil calon tunggal Kapolri.
Bagaimana tidak, hanya beberapa jam setelah naik menjadi jenderal bintang tiga, nama Timur langsung disodorkan Presiden SBY sebagai calon tunggal Kapolri untuk menggantikan Jenderal Bambang Hendarso Danuri.
Fenomena kemunculan nama Timur sepertinya sama dengan kemunculan Ponari si 'dukun cilik'. Kesamaan fenomena ini pun tercetus saat anggota Komisi III DPR menyambangi kediaman Timur di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (13/10/2010) sore kemarin.
Anggota Komisi III dari Fraksi PAN, Tjatur Sapto Edy, mengatakan banyak tokoh fenomenal yang satu kampung halaman dengan Timur di Jombang, Jawa Timur.
"Pak Timur saya dengar banyak menghatamkan Al Quran nih. Orang Jombang memang banyak yang unik, ada Cak Nur, Gus Dur, Pak Timur sepertinya kayak mereka," puji Tjatur.
Timur pun langsung menimpali. "Ponari, Pak," ujar Timur sambil tertawa yang langsung disambut tawa para anggota DPR.
Timur memang sama seperti Ponari yang fenomenal dengan julukan 'Si Dukun Cilik'. Mereka memiliki kesamaan asal-usul, yaitu dilahirkan di Jombang, Jawa Timur.
Timur dilahirkan di Jombang pada 10 Januari 1956. Dia kemudian lulus Akpol tahun 1978. Timur merupakan anak pertama dari tujuh bersaudara. Kedua orang tua Timur bekerja sebagai guru.
Saat ini, Timur telah memiliki dua orang anak yaitu Muhamad Bimo Ario Seto dan Dea Istifarina. Kedua anak tersebut merupakan buah cinta Timur dengan istri tercinta, Irianti Sari Handayani.
"Kita kenalnya biasa aja. Bukan dijodohkan," kisah Timur mengenai perkenalannya dengan sang istri.
Timur mengatakan, kalau dirinya baru menikah di usia 34 tahun. Ada alasan sendiri mengapa hal tersebut terjadi.
"Karena saat itu masih ada 2 adik saya yang perempuan belum selesai sekolah," kata pria berkumis ini.
Namun setelah dilakukan diskusi dengan Irianti, akhirnya Timur menikah. Putra pertama mereka, Bimo kini duduk sebagai mahasiswa Fakultas Hukum Unpad angkatan 2010. Sedangkan putrinya, Dea, masih duduk di bangku kelas 3 SMP Lab School.
Timur sebenarnya berharap agar anaknya yang pertama menjadi polisi. Namun dirinya tidak bisa memaksa ketika si sulung punya pilihan lain.
"Waktu saya dosen di Akpol, saya ingin dia (Bimo) menjadi polisi, biar ada yang meneruskan. Tapi semua kita serahkan ke mereka," tukas pria yang kerap mengucap terima kasih untuk menghindari pertanyaan wartawan ini.
Lalu, bagaimana kelanjutan perjalanan Komjen Timur selanjutnya? Pagi ini Komisi III DPR akan melakukan uji kelayakan bagi Timur. Apabila lolos maka Kamis (14/10/2010) pukul 21.00 WIB malam ini, Timur akan diputuskan oleh DPR menjadi Kapolri berikutnya dan kemudian akan dilantik Presiden SBY pada akhir Oktober.
Uji kelayakan Timur di DPR akan dimulai pada pukul 11.00 WIB. Mari kita tunggu sepak terjang pria yang satu kampung halaman dengan Ponari 'Si Dukun Cilik' ini.
Timur Pradopo, Timur Pradopo Calon Tunggal Kapolri, Profil dan Biodata Komjen Timur Pradopo, Siapa Itu Timur Pradopo, Perjalan Karir Timur Pradopo, Prestasi Timur Pradopo, Pengangkatan Kaplori Baru, Mutasi Polri Terbaru, Timor Pradopo, Kasus Trisakti 98, Pelanggaran HAM, Hasil Akhir Uji Kelayakan DPR Calon Kapolri, Gus Dur, Ponari Dukun Cilik Asli Jombang
Review Artikel: 100% based on 999 ratings. 999 user satisfaction.
No comments:
Post a Comment